Sebagai upaya penguatan pembinaan mahasiswa khususnya dalam rangka mendukung Program Kerja Organisasi Mahasiswa (Ormawa) dilingkungan Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi Unjaya, maka perlu diberikan dukungan dari fakultas agar memudahkan mahasiswa dalam meleksanakan kegiatan yang mendukung visi dari fakultas.
Sehubungan dengan dasar tersebut diatas, maka perlu diterbitkan Surat Edaran ketentuan Instrumen Penilaian Hibah Ormawa Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi Universitas Jenderal Achmad Yani sbb :
- Kesesuaian dengan program kerja Ormawa yang sudah disahkan.
- Pentingnya kegiatan dilaksanakan (latar belakang).
- Skala kegiatan (lokal, nasional, internasional).
- Mendukung visi fakultas sebagai kampus technopreneurship.
- Mendukung promosi fakultas.
- Bekelanjutannya kegiatan yang dilaksanakan
Pengajuan hibah ormawa FTTI-Unjaya melalui link berikut : https://bit.ly/Hibah_Ormawa_FTTI
Surat Edaran terkait instrumen penilaian hibah Ormawa dapat diunggah pada link berikut. Demikian untuk menjadi perhatian.
Download “Edaran Hibah Ormawa FTTI” FTTI-020-SE-Hibah-Ormawa-1.pdf – Downloaded 169 times – 587.04 KB